Total Tayangan Halaman

Kamis, 02 Januari 2014

Sayang

hari ini
aku dilecut
oleh cambuk-cambuk berduri tajam

cambuk dari masa kelam
teusuri riwayat cambuk
sejak kapan suka lukai kulit
munculkan rasa trauma
pada perih
sebatas kulit ari

rakyat tidak mudah tunduk
pada jongos pencambuk
rakyat tunggu
yang berani rebut cambuk

duhai ikan pari
dikau lahir bawa cambuk
justru dirimu punah
dilumat pemburu cambuk

cambuk
cambuk tak lagi perihkan kulit
pada mereka yang tahu
kulit, daging, tulang, jantung
ada
tempat
dan
geliat hidup
usah redup


Bustanul bokir Arifin
dua Januari 2014

Tidak ada komentar: